KARAWANG |JENDELAKITA.CLICK|
Rasa sosial adalah kemampuan manusia untuk berinteraksi, berkomunikasi, dan berhubungan dengan orang lain dalam berbagai konteks. Rasa sosial juga merupakan hal yang mendasar dalam kehidupan manusia.
Berbekal dari pengertian dan arti dari rasa sosial tersebut kemudian relawan Kang Dedi Mulyadi membentuk satu tim kesehatan yang di sebut Kang Dedi Mulyadi Mania (KDMM).
Dan saat ini Minggu 5/01/2025 tim kesehatan atau relawan Kang Dedi Mulyadi Mania (KDMM) melakukan aksi sosialnya dengan membantu warga dusun Simargalih Desa Parungmulya Kecamatan Ciampel Kabupaten Karawang yang bekerjasama dengan PSM desa setempat membawa Balita yang bernama Tirta Raja putra dari Asep yang membutuhkan perawatan khusus ke Rumah Sakit Intan Barokah.
“Tim kesehatan dari KDMM sendiri bekerjasama dengan kami para PSM Kabupaten Karawang. Dan kami sebagai PSM pun tentunya merasa terbantu dengan kehadiran para Relawan KDM Mania.” Ujar salah satu anggota PSM saat di minta tanggalan oleh awak media.
“Para relawan ini sangat membantu ketika saya sedang ada keperluan ke luar kota.” Tambahnya.
Sementara itu Silvia atau yang akrab di panggil teh Cantika salah satu pengurus dari tim kesehatan atau relawan Kang Dedi Mulyadi Mania (KDMM) kepada awak media mengatakan, bahwa tim kesehatan atau relawan KDMM juga bergerak di bidang jasa, yaitu dengan membantu membuatkan warga yang terkendala dengan kartu jaminan kesehatan.
“Para relawan KDMM juga membantu warga membuat kartu jaminan kesehatan sesuai dengan peraturan daerah, seperti yang saat ini di alami oleh Tirta Raja putranya pak Asep yang tidak mempunyai BPJS.” Jelasnya.
“Selama hampir sudah 4 tahun hal ini kami lakukan bersama rekan yang lain tentunya atas dasar dari rasa sosial yang tumbuh dari hati kami. Dan kami sepakat membentuk tim ini. Kita tidak memungkiri memang sebagai manusia kita juga butuh, namun kami bersama berprinsip dahulukan membantu, karena dalam ajaran agama pun sikap saling membantu dan saling menolong itu di memang di haruskan.” Ungkapnya.
“Dan yang pasti jika kita selalu berbuat baik kepada sesama, tentunya pahala akan kita dapatkan untuk bekal di akhirat. Selain itu saya juga bisa melihat warga bahagia.” Pungkasnya.
•Abiyyu ansori